Posts

Showing posts from July, 2011

77.411 Penduduk Batang Hidup Miskin

Desa Tertinggal Capai 123 Desa BATANG- Persoalan kemiskinan di Kabupaten Batang harus benar-benar memerlukan perhatian serius. Pasalnya, jumlah penduduk miskin  di Batang saat ini ada 77.411 jiwa. Belum lagi desa tertinggal yang kini ternyata mencapai 123 desa. Demikian sambutan Bupati Batang H Bambang Bintoro SE yang dibacakan Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Indah Mulyani SH MSi saat menjadi pembina upacara di halaman kantor Bupati Batang, Kamis (17/2). '' Jumlah penduduk miskin di Batang saat ini sebanyak 77.411 jiwa atau 11,05 persen. Dan desa tertinggal ada 123 desa atau 49,59 persen. Dengan jumlah tersebut, persoalan kemiskinan  memerlukan perhatian tersendiri agar tidak semakin kompleks dan berkembang,'' ujar Indah. Dikatakan, Pemkab Batang telah berupaya merancang program-program penanggulangan kemiskinan sedemikian rupa agar mudah dilaksanakan. Baik melalui mekanisme penganggaran APBD Kabupaten, APBD Provinsi maupun APBN yang berpihak pada kepent...